Option:
Objek wisata alam di Jogja sangat beragam, dimulai dari hamparan pantai hingga daerah pegunungannya yang menjulang tinggi dan salah satunya adalah gunung merapi. Jogja memang terkenal akan sejarah dan budaya jawa nya yang sangat kental juga kain batik nya yang khas. Selain itu Jogja juga memiliki bangunan yang memiliki nilai sejarah yang tinggi seperti Candi Borobudur dan Candi Prambanan.
Namun selain itu Jogja juga memiliki banyak cagar alam yang masih alami, masih banyak
tempat wisata di Jogja yang memiliki pemandangan indah dan udara yang sejuk.
Berikut ini adalah beberapa objek wisata alam di Jogja
Gua Rancang Kencono – Gua yang terdapat di bawah Gunung Kidul ini berada di Desa Wisata Bleberan, untuk memasuki gua ini tidak perlu menggunakan peralatan khusus seperti para pecinta alam pada umum nya, cukup hanya dengan menuruni tangga yang telah dibangun dari sejak jaman dahulu. Gua Rancang Kencono memiliki nilai sejarah yang tinggi, karena pada jaman Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningat gua ini pernh digunkan sebagai tempat pertemuan dan persembunyian Laskar Mataram disaat sedang menyusun strategi untuk mengusir para penjajah dari Belanda. Gua ini berusia kurang lebih dua ratus tahun, karena pernah ditemukan tulang belulang dan artefak yang berusia ribuan tahun di dalam gua.
Air Terjun Sri Gethuk – Kawasan wisata ini masih berada di Desa Wisata Bleberan juga, yang letak nya tidak terlalu jauh dengan Gua Rancang Kencono. Untuk bisa mencapai air terjun teresebut kita harus menysuri sungai, dan disepanjang sungai tersebut terdapat tebing yang menjulang dengan nuansa yang sangat eksotis yang akan memukau mata kita. Menurut cerita masyarakat, Air Terjun Sri Gethuk diambil dari nama kethuk (kethuk adalah salah satu alat gamelan), yang konon katanya kethuk tersebut adalah miik Jin Anggo Meduro yang disimpan di air terjun tersebut.
Puncak Suroloyo – Puncak Suroloyo berada di bukit yang paling tinggi di pegunungan Menoreh dengan ketinggian 1.091 mdpl, dan dari atas bukit tersebut anda bisa melihat empat gunung yang besar di Pulau Jawa, yaitu Gunung Merapi, Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Merbabu, dan juga bisa melihat puncak stupa Candi Borobudur. Kawasan tersebut dapat ditempuh dengan rute yang paling dekat yaitu Jalan Godean, Sentolo, dan kemudian Kalibawang. Selain pemandangannya yang mengagumkan, konon puncak tersebut memiliki mitos yang diyakini menjadi pusat dari empat penjuru di tanah jawa, atau yang dikenal dengan bahasa jawa nya yaitu kiblat pancering bumi.
Berikut diatas adalah beberapa
objek wisata alam di Jogja yang bisa anda kunjungi saat sedang berlibur ke Jogja, Jawa Tengah, bersama keluarga ataupun bersama teman. Semoga informasi diatas dapat menjadi sumber yang bermanfaat dan memberikan inspirasi bagi anda yang hendak berlibur dan melakukan
perjalanan wisata.
Anda sedang membaca artikel tentang Objek Wisata Alam di Jogja dan anda bisa menemukan artikel Objek Wisata Alam di Jogja ini dengan url https://tempat-objek-wisata.blogspot.com/2013/08/objek-wisata-alam-di-jogja.html. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel Objek Wisata Alam di Jogja ini jika memang bermanfaat bagi anda atau teman-teman anda,namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya.